Pengertian, Struktur dan Perbedaan Materi Teks Observasi dengan Teks Jurnalistik dan Karya Ilmiah
- Teks observasi secara lisan dan tertulis.
- Teks observasi dengan teks jurnalistik dan karya ilmiah.
- Membuat kerangka teks observasi.
Materi Teks Observasi
Peserta didik yang terkasih, tulisan ini sangat panjang karena ada 4 topik yang dibahas, gubanesia berharap anak - anak bisa membacanya dengan teliti.
Pengertian teks observasi
Kata kunci dari teks observasi adalah;
- Teks,
- Laporan,
- Pengamatan,
- Sistematis
Dari kata kunci di atas, anak - anak bisa buat pengertian sendiri.
Contoh 1
Teks observasi adalah teks yang berisi laporan pengamatan, yang ditulis secara sistematis.
Contoh 2
Teks observasi adalah sebuah teks laporan yang berisi fakta karena ditulis berdasarkan pengamatan dan disusun secara sistematis.
Intinya harus mengandung kata kunci berupa teks, laporan, pengamatan, sistematis. Sedangkan redaksi penulisan bisa dibuat sendiri sesuai dengan pemahaman yang anak - anak miliki.
Gampang kan?
Sekarang kita lanjutkan tentang struktur.
Struktur teks observasi
Anak - anak terkasih. Saat anak - anak googling di internet, jika dilakukan dengan teliti maka anak - anak akan menemukan dua struktur teks observasi dan penggunaan kata yang berbeda.
Jangan bingung, intinya sama saja. Masalah tersebut pak guru akan buat dalam tulisan yang berbeda. Sekarang kita fokus ke strukturnya dulu ya.
Struktur teks observasi ada tiga.
- Pertama pernyataan umum
- Kedua deskripsi bagian, dan
- Ketiga pernyataan penutup
Bagian ketiga ini di internet atau di buku - buku yang lain ditulis kesimpulan atau 'penutup' saja. Jangan bingung, intinya sama saja nak.
Sekarang mari kita lihat penjelasannya lebih lanjut.
Pernyataan umum
Yang dimaksudkan pernyataan umum dalam
adalah hal - hal umum dari topik yang dibahas. Letaknya di bagian awal paragraf.
Contoh:
Topik yang dibahas: Sekolah Kasih Karunia.
Pernyataan umumnya adalah sekolah Kasih Karunia Jakarta merupakan sekolah swasta yang berada di Taman Palem Lestari Jakarta Barat. Berdiri sejak tahun 2006.
Jadi di bagian pernyataan umum di atas adalah informasi umum yang perlu diketahui oleh publik (masyarakat secara luas).
Contoh lainnya:
Topik yang dibahas: Pak Martin
Pernyataan umumnya adalah pak Martin Guru Bahasa Indonesia di SMA Kasih Karunia Jakarta. Beliau berasal dari Nusa Tenggara Timur. Saat ini berdomisili di Tanjung Priok Jakarta Utara.
Gampang kan?
Oke sekarang kita lanjut ke bagian berikutnya.
Deskripsi bagian
Yang dimaksud dengan deskripsi bagian dalam teks observasi adalah. Penjelasan tentang bagian - bagian dari objek yang dibahas.
Contoh:
Topik yang dibahas: Sekolah Kasih Karunia
Deskripsi bagiannya adalah sebagai berikut:
Sekolah Kasih Karunaia Jakarta berada di RT ... RW ... keluarahan....Taman Palem Lestari Jakarta Barat. Sebelah kiri berbatasan dengan SD Inpres Taman Palem. Sebelah Kanaan Perumahan warga. Bagian depannya terdapat perumahan warga dan kolam pemancingan.
Jadi bagiannya adalah:
- Sebelah kiri SD Inpres.
- Sebelah Kanan perumahan warga.
- Bagian depan kolam pemancingan dan perumahan warga.
Bagian - bagian dari Sekolah Kasih Karunia, apabila anak - anak melaporkannya dari segi letak geografis.
Bisa juga dilihat dari hal yang lain.
Misalnya dari segi jenjang atau tingkatan. Bila dilihat dari segi itu maka deskripsi bagiannya menjadi seperti ini.
Sekolah Kasih Karinia Jakarta terdiri dari jenjang SD, SMP dan SMA.
Bagiannya mana?
Bagian dari sekolah kasih karunia yaitu:
- SD Kasih Karunia,
- SMP Kasih Karunia dan
- SMA Kasih Karunia.
Contoh lainya:
Topiknya pak Martin
Deskripsi bagiannya sebagai berikut:
Bila dilihat dari segi fisik.
Pak Martin guru yang berasal dari Indonesia Timur. Rambutnya ikal, kulitnya gelap, dan memiliki dialek kedaerahan yang sangat kental.
Bagiannya adalah rambut yang ikal, kulit gelap dan dialek yang unik.
Bila dilihat dari segi profesi maka deskripsi bagiannya adalah sebagai berikut:
Pak Martin selain menjadi guru di Sekolah Kasih Karunia Jakarta, beliau juga seorang blogger dan youtuber.
Sekarang kita akan lihat bagian terakhir dari struktur teks observasi, yakni pernyataan penutup.
Pernyataan penutup
yang dimaksudkan dengan pernyataan penutup dalam teks observasi adalah kesimpulan dari pernyataan umum dan deskripsi bagian.
Contoh 1:
Topik sekolah Kasih Karunia.
Jadi sekolah kasih karunia adalah salah satu sekolah swasta yang sudah lama berdiri. Beralamat di taman palem lestari Jakarta Barat. Sebelah kiri berbatasan dengan SD Inpres taman palem lestari Jakarta barat dan sebelah Kanaan perumahan warga.
Contoh 2.
Jadi pak Martin adalah guru Bahasa Indonesia di Sekolah Kasih Karunia Jakarta. Selain, mengajar beliau pun menjadi blogger dan youtuber.
Selanjutnya anak - anak bisa melihat soal teks observasi lengkap dengan jawabannya. Pelajari soal tersebut untuk persiapan ujian.
Posting Komentar untuk "Pengertian, Struktur dan Perbedaan Materi Teks Observasi dengan Teks Jurnalistik dan Karya Ilmiah"